
Kajian Keluarga
Ajarkan Bahasa Arab kepada Anak – Fiqih Pendidikan Anak (Ustadz Abdullah Zaen, M.A.)
Terakhir diperbaharui: Selasa, 14 April 2015 pukul 7:00 am
Tautan: https://www.radiorodja.com/?p=12905
Ceramah agama islam oleh: Ustadz Abdullah Zaen, M.A.
Ceramah tentang cara mendidik anak secara Islami (fiqih pendidikan anak), pada kajian sebelumnya telah dibahas sebuah tema tentang Ajarkan Hadits kepada Anak. Dan pada Senin pagi, 23 Jumadal Akhirah 1436 / 13 April 2015, pukul 10:00-11:00 WIB, Ustadz Abdullah Zaen melanjutkan kepada pembahasan Ajarkan Bahasa Arab kepada Anak yang merupakan pembahasan dari silsilah nomor 52.
[sc:status-kajian-keluarga-ustadz-abdullah-zaen-2013]Daftar Isi
Ringkasan Ceramah Kajian Keluarga: Ajarkan Bahasa Arab kepada Anak
Bahasa Arab merupakan bahasa Al-Qur’an, Allah Ta’ala menurunkan Al-Qur’an dalam bahasa Arab. Hal ini sebagaimana yang Allah Ta’ala tegaskan:
إِنَّا جَعَلْنَاهُ قُرْآناً عَرَبِيّاً لَّعَلَّكُمْ تَعْقِلُونَ
“Sesungguhnya Kami menjadikan Al-Qur’an dalam bahasa Arab supaya kamu memahami(nya).” (QS Az-Zukhruf [43]: 3)
Al-Qur’an merupakan panduan hidup bagi kita semua, dan agar kita bisa memahami Al-Qur’an dengan baik dan mudah maka kita harus mempelajari bahasa Arab dan kita hendaknya mengajarkan bahasa Arab kepada anak-anak kita semenjak dini.
Selain bahasa Al-Qur’an, bahasa Arab juga merupakan bahasa yang digunakan oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan para sahabatnya. Maka dari itu, semua hadits yang sampai kepada kita, semuanya dalam bahasa Arab.
Dari sini kita bisa mengetahui bahwasanya bahasa Arab merupakan bahasa yang sangat penting untuk kita pelajari karena Al-Qur’an dan hadits yang merupakan pedoman hidup kita, semuanya menggunakan bahasa Arab.
Dan itulah beberapa alasan mengapa kita perlu belajar dan mengajarkan bahasa Arab kepada anak-anak kita.
Silakan simak lanjutan dari bahasan seri ceramah tentang pendidikan anak bersama Ustadz Abdullah Zaen, M.A. ini dengan mendownloadnya sekarang juga.
Download Kajian Fiqih Pendidikan Anak: Ajarkan Bahasa Arab kepada Anak
Podcast: Play in new window | Download
Subscribe: RSS
Jangan lupa untuk share ceramah fiqih pendidikan anak ini ke Facebook, Twitter, dan Google+. Semoga semakin menambah pahala Anda seiring semakin banyak Muslimin yang menyimak dan memetik hikmah dari ceramah ini. Aamiin.
